Berjam-jam Listrik Padam di Riau, PLN Minta Maaf

oleh -
ilustrasi-listrik-padam
Ilustrasi listrik padam (gardaberita.com/net)

PEKANBARU (gardaberita.com) – Hampir di sebagian besar wilayah Sumatera, Selasa (4/6/2024) aliran listrik putus seharian. Termasuk di Riau.

Kondisi ini terjadi sejak Selasa siang kemarin. Bahkan hingga Kamis (5/6/2024) pagi tadi listrik masih padam di sebagian wilayah Provinsi Riau dan Sumbar.

Di Kelurahan Bambu Kuning, Pekanbaru, listrik padam sejak pukul 11.30 WIB hingga pukul 18.30 WIB. Daerah itu merupakan kawasan padat permukiman, bahkan ada sejumlah kampus, SD, SMP, dan SMA.

Baca Juga;  ‎Kabupaten Rohul menjadi daerah ke enam yang telah mencapai 100% Desa Berlistrik‎ di Provinsi Riau.

“Listrik siang kemarin mati. Kabarnya hari ini juga padam. Berdasarkan laporan PLN listrik padam karena ada gangguan jaringan transmisi UFR dan manufer Feede. Listrik padam di wilayah Riau,” kata Afrianto, saat ditemui di kawasan Bambu Kuning, pada Rabu (5/6/2024).

Kondisi yang sama juga disampaikan, warga Kabupaten Kampar, Riau bernama Rozita. Ia mengungkapkan, di Perumahan Pandau Permai, Kecamatan Siak Hulu, pemadaman listrik terjadi sejak Selasa (4/6) pukul 18.30 Wib. Namun, hingga Rabu pagi, 08.00 Wib belum berfungsi.

Baca Juga;  Kunjungi Desa Compang Wunis Bupati Matim Launching PLN

“Listrik padam sejak kemarin sore. Padahal daerah kami tak ada dalam daftar pemadaman bergilir. Tadi malam cucu saya rewel nangis-nangis. Baterai handphone mati. Tadi pagi telat ke kantor, mau mandi krisis air, dandan berantakan, lengkaplah sudah penderitaan,” ujarnya.

Sementara, Warga Purwodadi, Panam, Pekanbaru, bernama Femi mengaku, selama belasan jam listrik di rumahnya ikut padam. Mulai Selasa (4/6) jam 20.00 Wib hingga Rabu (5/6) pukul 08.30 belum menyala.

Baca Juga;  Promo Meteran Listrik Murah, 6 Warga NTT Ditipu

“Sejak jam delapan tadi malam, hingga pagi ini listrik belum hidup. Semoga segera ada solusinya,” cetus Femi.

Keluhan yang sama juga disampaikan seoarang warga Jalan Hang Tuah, Pekanbaru, Nugroho. Ia mengatakan, bahwa di kawasan perumahan tempat tinggalnya gelap gulita.