Korban Penganiayaan Di Siak, Meninggal

oleh -
oleh
maryamah-korban-penganiayaan-meninggal-dunia
Sempat mendapat penanganan medis,di RSUD Tengku Raf'an Siak, namun nyawa korban penganiayaan OTK, Maryamah (55) tidak tertolong (dok.polsek siak)

SIAK, RIAU (gardaberita.com) – Wanita paruh baya yang ditemukan bersimbah darah di rumahnya, Lingkungan Tanjung Agung, Sungai Mempura, Mempura, Siak, Riau, meninggal dunia setelah mendapat penanganan medis di RSUD Tengku Rafi’an, Siak, Kamis malam (6/6/2024).

Informasi didapat gardaberita.com di RSUD Tengku Rafi’an Siak, Kamis malam (6/6/2024), korban bernama Maryamah (55), meninggal sekira pukul 22.40 WIB. Korban sempat mendapat penanganan medis secara intens, namun tidak tertolong diduga karena banyak kehilangan darah akibat luka serius di bagian wajahnya.

Dokter yang menangan korban, dr. Arif menyebut, korban menderita luka serius di bagian kening, kedua mata dan bibir. Luka di kening memanjang hingga mendapat 15 jahitan. Sedangkan bagian bibir luka parah dan kedua mata menghitam.

Baca Juga;  Janjian Tawuran di Instagram, Tangan dan Jari Remaja Putus

” Kalau dilihat dari keadannya, ini (luka-luka) akibat dari hantaman benda keras yang ada bagian tajamnya”, terang dr. Arif

Sementara itu, Kapolsek Siak Kompol Ali Azar menjelaskan, guna pemeriksaan lebih lanjut, jenazah korbang selanjutnya akan di bawa ke Rumah Sakit Bhayangkara di Pekanbaru guna kkepentingan outopsi.

“Ya, malam ini juga langsung dibawa (ke RS Bhayangkara Pekanbaru) menggunakan ambulan RSUD”, terangnya.

Baca Juga;  HEBOH !! Bayi Mata Satu Lahir Di Siak

Namun sebelumnya, imbuh Kapolsek, pihaknya masih menunggu pihak keluarga korban untuk persetjuan outopsi jenazah.

Terkait kasusnya, hingga saat ini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan atas tindak kekerasan yang mengakibatkan korban meninggal dunia.

Polisi juga telah melakukan olah tempat kejadian pekara (TKP) dan meminta keterangan sejumlah saksi serta mengumpulkan barang bukti di sekitar rumah korban.

Halaman Selanjutnya

Pengepul Barang Bekas…

Halaman Selanjutnya
Pengepul Barang Bekas...

Penulis : Gantina

Gambar Gravatar
Sukma Gantina Kurnia adalah Jurnalis, editor gardaberita.com