Sambut Jokowi, Pj Wako Pekanbaru Cek Kebersihan

oleh -
penjabat-pj-walikota-pekanbaru-risnandar-mahiwa
Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Risnandar Mahiwa. (gardaberita.com/Yulia)

PEKANBARU (gardaberita.com) – Jelang kunjungan Presiden RI Ir H Joko Widodo (Jokowi) ke Provinsi Riau, Pemko Pekanbaru ikut mempersiapkan diri.

Kebersihan kawasan kota menjadi perhatian khusus dari Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Risnandar Mahiwa S.STP M.Si yang baru saja dilantik, Kamis kemarin.

Sesuai jadwal, Presiden Jokowi akan menghadiri Puncak Peringatan Hari Lahir Pancasila pada 1 Juni 2024 mendatang, bertempat di lapangan Blok Rokan di Kota Dumai.

Baca Juga;  Tiba di Riau, Jokowi Cek Ruang Poli RSUD Arifin Achmad

“Tentunya ini menjadi perhatian kita. Karena bersama bapak presiden, juga akan hadir para menteri. Untuk itu, kita harus siap sebagai tuan rumah, salah satunya persoalan keamanan dan kebersihan,” kata Risnandar Mahiwa, pada rapat koordinasi terkait kebersihan secara virtual dengan Sekdako Indra Pomi Nasution, pimpinan OPD, camat dan lurah, Jumat (24/5/2024)

Ia menyampaikan, untuk pengamanan presiden, TNI dan Polda Riau beserta jajaran polres dan polsek sudah menyatakan kesiapan.

Baca Juga;  Tiba di Riau, Jokowi Cek Ruang Poli RSUD Arifin Achmad

“Pak Kapolresta Pekanbaru sesuai perintah Kapolda Riau sudah siap untuk pengamanan. Jadi, kita tinggal bekerja di sisi kebersihan,” ujarnya.

Menurutnya masalah kebersihan ini terlihat langsung secara kasat mata. Walaupun kerja yang lain sudah sangat berhasil, tetapi begitu tamu masuk ke Pekanbaru, yang mereka lihat pertama kali salah satunya kebersihan.

Untuk itu, ia memerintahkan ke OPD teknis beserta camat dan lurah agar lebih serius menangani persoalan kebersihan. Camat dan lurah juga disarankan agar melibatkan RT, RW dan masyarakat dalam menjaga kebersihan di lingkungan kerja masing-masing.