Syamsurizal ’Budi’ : Peduli Dan Beri Solusi

oleh -
partai-demokrat
Ketua DPC Demokrat Siak, Syamsurizal 'Budi" (berpeci) saat menyerahkan bantuan tanki cuci tangan di UPTD Kesehatan

SIAK, RIAU – Untuk memutus mata rantai covid-19 dibutuhkan kepedulian dari semua pihak. Kepedulian harus pula diwujudkan dalam tindakan dan perbuatan yang menjadi solusi bagi berbagai permasalahan yang timbul akibat wabah covid-19 ini.

Demikian disampaikan anggota DPRD Siak yang juga ketua DPC Partai Demokrat Siak, Syamsurizal yang akrab yang disapa Budi kepada gardaberita.com, Sabtu (18/4/2020) di Siak.

“Untuk memutus mata rantai covid-19, kita bersama dengan masyarakat berupaya mewujudkan jargon “peduli dan beri solusi” dengan berbagai cara kerja nyata”, ujar Budi.

Baca Juga;  Do,a Bagian Penting Dari Upaya Memutus Covid-19

Dijelaskannya, wujud kernya nyata tersebut diantaranya:

  1. Penyemprotan dan penyerahan bantuan disinfektant diseluruh kecamatan dan desa se kabupaten Siak yang telah dilaksanakan berapa waktu lalu bersama pengurus kecamatan dan ranting Demokrat serta upika, masyarakat dan pemuda.
  2. Penyerahan 15 tangki air untuk mencuci tangan di 14 kecamatan dan di Pelabuhan Buton yang merupakan pintu masuk ke Kabupaten Siak dan salah satu pintu masuk ke provinsi Riau. Penyerahannya dilakukan secara simbolis kepada Upika, Kepala Puskesmas dan UPTD Pasar.
  3. Bantuan baju hazmat untuk para medis di 15 Puskesmas dan RSUD di SIAK dan Tualang yang diserahkan oleh anggota DPRD Demokrat di dapilnya masing-masing bersama ketua DPAC dan ranting Demokrat se kabupaten Siak
  4. Bantuan 1000 Masker kain untuk pengurus Demokrat dan masyarakat
  5. Pendistribusian himbauan kepada masyarakat agar bersama-sama mencegah covid 19.
Baca Juga;  Digeruduk Warga Langkai, DPRD Siak Bakal Panggil Inspektorat

Anggota DPRD Siak tiga periode ini berharap apa yang telah dijalankannya menjadi salah satu solusi dalam pencegahan penyebarluasan covid-19, terkhusus di kabupaten Siak. (GB2)

Penulis : Yanti Sugrianti

Gambar Gravatar
Yanti Sugrianti adalah Pemred gardaberita.com. Bersertifikat Wartawan Utama dan seorang Sarjana Ilmu Komunikasi.